Pol PP Lotim Buka Segel Pembangunan KIHT yang di segel warga Minggu 20 November 2022

  • Rabu, 23 November 2022 - 10:02:52 WIB
  • Staf Operator Trantibum
Pol PP Lotim Buka Segel Pembangunan KIHT yang di segel warga  Minggu 20 November 2022

Lombok Timur_ Dalam rangka pembangunan Kawasan Industri Hasil Tembakau (KIHT) lokasi eks pasar Paokmotong, pemerintah Kabupaten Lombok Timur telah melakukan beberapa tahapan awal ,upaya  sosialisasi dan lain sebagainya kepada tokoh agama ,tokoh masyarakat Desa Paokmotong Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur bertempat di kantor desa Paokmotong. Upaya telah ditempuh pihak pengelola baik pemerintah daerah maupun pusat agar pelaksanaan pembangunan KIHT di desa Paokmotong Kec.Masbagik berjalan dengan lancar ,aman dan sukses. Dalam rapat sosialisasi tahap akhir diaula kantor desa Paokmotong pada  3/8  yang dihadiri oleh Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi NTB, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lombok Timur, Kepala Dinas Perindustrian Kabupaten Lombok Timur, Camat Masbagik, Kepala Desa Paokmotong, tokoh agama ,tokoh masyarakat dan sekitar 200 perwakilan masyarakat Desa Paokmotong yang turut hadir. Pembangunan KIHT didasarkan pada Peraturan Menteri keuangan nomor 21/PMK.4/2020 .Dimana KIHT merupakan kawasan yang dijadikan sebagai tempat pemusatan kegiatan hasil tembakau. Dalam rapat sosialisasi tersebut diharafkan Pembangunan KIHT terus berkelanjutan dan dapat memberi manfaat kepada masyarakat khususnya masyarakat Paokmotong. Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi NTB Drs. H. Fathul Ghani, M.Si menyampaikan KIHT dibangun sebagai sentra tembakau sehingga pengelolaannya untuk petani tembakau dapat terorganisir dan terpusat. Selain itu KIHT juga menjadi lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat Paokmotong dan sekitarnya. Pembangunan KIHT juga telah di desain sesuai rekomendasi Lingkungan Hidup, yang mana gedung yang akan dibangun tujuh menjadi lima bangunan, sehingga dapat menyisakan lahan menjadi ruang hijau sekitar 30% dari lahan Dalam rapat sosialisasi pada sesi tanya jawab antara OPD dan masyarakat terdapat ada perbedaan pendapat ,ada  masyarakat yang pro dan kontra atas pembangunan KIHT di Desa  paokmotong , Kadistanbun menanggapi bahwa dalam pembangunan KIHT di desa Paokmotong ini  akan di minimalisir  dengan alat penyaring, pengelola limbah dan penanaman tanaman yang menyerap zat yang ditimbulkan oleh industri. Kemudian kegiatan pembangunan KIHT dilaksanakan ,dari pihak kontra atas pembangunan KIHT tersebut menyegel lokasi pembangunan KIHT dengan berbagai alasan pencemaran dan dampak lingkungam.  Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lombok Timur dipimpin  Kabid Tibum Tranmas Moh Juaeny S.STP Bersama Kasi Opdal Saharuddin,S.Adm memimpin kegiatan pembukaan segel lokasi pembangunan KIHT di eks Pasar Paokmotong pada Rabu ,16 November 2022. Kasat Pol PP Kab.Lotim  Drs .Slamet Alimin bersama jajaran terkait memantau kegiatan pembukaan segel lokasi tersebut. Usai kegiatan pembukaan segel pembangunan KIHT, pihak kontra menyegel kembali lokasi tersebut. Pemerintah Kabupaten Lombok Timur melalui koordinasi Forkopimcam Kecamatan Masbagik melakukan pembukaan kembali segel pembangunan KIHT pada minggu 20 November 2022. Kegiatan pembangunan KIHT di lokasi eks pasar paokmotong  terus berlangsung, pengamanan dari aparat keamanan TNI, Polri, Satpol PP disiagakan dalam mengamankan pembangunan KIHT hingga pelaksanaan pembangunan KIHT selesai pembangunannya.(dent).

  • Rabu, 23 November 2022 - 10:02:52 WIB
  • Staf Operator Trantibum

Berita Terkait Lainnya